Warga Komplek BPP Adakan Tabligh Akbar Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 H

Warga Komplek BPP Adakan Tabligh Akbar Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 H

KRAMATWATU (suarasiber.co.id) – Tabligh Akbar dengan tema ‘Menggapai Pertolongan Allah SWT dengan Sabar dan Sholat’ Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Nurul Iman, peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 25 Rajab 1443H bertempat di Masjid Nurul Iman Komplek Bukit Pelamunan Permai RW 003 Desa Pelamunan Kecamatan Kramatwatu Kabupaten Serang Banten. Sabtu, 26/02/2022 (Mal Ahad)

Acara peringatan berlangsung sangat khidmat para jamaah masjid komplek BPP dan warga disekitar, hadir dalam peringatan Isra Mi’raj Ketua DKM Nurul Iman Ustadz Ir. H Holid Sidik, MM, ketua Nadzir Nurul Iman Ustadz Drs.Holilurrohman, MM, Ketua RW 003 H. Kawiarso, SKM, para ketua RT dan tokoh agama, tokoh masyarakat BPP serta tidak ketinggalan hadir dalam peringatan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Serang H. Mansur Barmawi, SP, MM.

Ceramah Dalam rangka peringatan Isra Mi’raj di sampaikan oleh Ustadz H Zarkasi Sholeh dari Serang yang di iringi oleh Hadroh Prisma Nurul Iman pada saat naik panggung.

Anwari, Ketua Panitia “menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mensukseskan acara peringatan ini dan mohon maaf jika masih ada kekurangan-kekurangan dalam pelaksanaannya. Tradisi yang sudah berjalan di masjid Nurul Iman Komplek BPP ini untuk acara PHBI kepanitiaan di buat secara bergantian dari Blok A sampai dengan Blok G, untuk kali ini giliran Blok D RT 011 Komplek BPP”. tutupnya

Mari Berbagi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *